OneAsia Let's Go Jogja 5Hari 3Malam

Description
5H/3M LET’S GO JOGJA
DEP : 21 - 25 MARET 2022
Hari 1:
STASIUN PASAR SENEN – YOGYAKARTA – MAKAN MALAM
Hari ini berkumpul di Stasiun Pasar Senen. Kurang lebih 9 Jam perjalanan menuju Yogyakarta menggunakan kereta Bengawan menuju Stasiun Lempuyangan. Sesampainya di Stasiun Yogyakarta dijemput dan juga diantarkan ke Hotel untuk check in dan bersiap siap untuk dinner. Dinner set menu diadakan di lokal restaurant.
KERETA : PSE – LPY 06.20 – 15.18
Hari 2:
GOA PINDUL – THE LOST WORLD CASTLE – BHUMI MERAPI
Sarapan di Hotel. Pada pukul 9 Pagi guide kami akan menjemput di lobby untuk diantarkan ke Gua Pindul. Perjalanan menuju Gua Pindul kurang lebih 1,5 jam. Sesampainya di Gua Pindul. Wisata Goa pindul merupakan wisata penyusuran goa yang menggunakan ban mengikuti aliran sungai bawah tanah dengan panjang kurang lebih 300 meter. Memiliki 3 zona yaitu zona terang, remang-remang dan gelap.Di dalam goa terdapat stalagtit terbesar ke 4 di dunia. Setelah selesai melanjutkan perjalanan ke The Lost Word Castle kurang lebih 1,5 jam. The Lost World Castle merupakan salah satu objek wisata di kawasan lereng Gunung Merapi yang terletak di Dusun Petung, Desa Kepuharjo Cangkringan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Objek wisata ini dibangun menyerupai Benteng Takeshi dan dibangun di atas lahan 1,3 hektare pada tahun 2016. Tidak jauh dari sana, perjalanan 30 menit menuju Bhumi Merapi. Taman pertanian tempat pengunjung bisa memerah susu kambing, memberi makan kelinci & selfie di Santorini mini. Setelah itu kembali ke kota Yogyakarta menuju Pendopo Lawas Restaurant (untuk makan dan lain lain menggunakan biaya pribadi. Kembali ke Hotel untuk beristirahat.
Hari 3 :
TEBING BREKSI – PINUS PENGGER – HEHA SKY VIEW
Sarapan di Hotel. Pada pukul 9 Pagi guide kami akan menjemput di lobby untuk diantarkan ke Tebing Breksi. Perjalanan menuju tebing breksi kurang lebih 45 menit. Tebing Breksi merupakan tempat wisata yang berada di wilayah Kabupaten Sleman. Lokasinya berada di sebelah selatan Candi Prambanan dan berdekatan dengan Candi Ijo serta Kompleks Keraton Boko. Setelah itu Perjalanan menuju Pinus Pengger. Hutan Pinus Pengger hadir untuk kamu para pecinta fotografi, selain memiliki alam yang sangat sejuk dan teduh dengan rindangnya pohon pinus. Di Hutan Pinus Pengger juga tersedia banyak spot foto yang Instagramable banget. Selain Pinus Pengger, kami juga akan membawa ke Heha Sky View. Salah satu tempat yang Instagramable juga di kawasan Yogyakarta. Setelah selesai kami akan membawa ke Menoewa Kopi untuk free program. Setelah itu kembali ke Hotel dan free program.
Hari 4:
SHOPPING – STASIUN – KEMBALI KE JAKARTA :
Sarapan Pagi Di Hotel. Pada Pukul 08.30 Check Out Hotel. Kami memberikan waktu untuk tes antigen hingga pukul 10 pagi, setelah itu melanjutkan shopping program ke Malioboro dan juga pasar Beringharjo. Pada pukul 1 siang melanjutkan perjalanan untuk Shopping program di Gudeg Yu Djum dan juga Bakpia Pathok 25. Setelah shopping program kami akan bawa ke Hartono Mall Yogyakarta hingga malam hari. Pada pukul 8.30 kumpul kembali dan menuju ke stasiun untuk kembali ke jakarta.
Hari 5:
JAKARTA – KEMBALI KE RUMAH MASING MASING :
Pada pukul 07.00 pagi sampai di stasiun pasar senen. Dan kembali menuju rumah masing masing.
Included
BIAYA TOUR TERMASUK
1. Acara tour beserta tiket masuk, sesuai dengan yang tercantum dalam acara Perjalanan.
2. Local Guide Berbahasa Indonesia pada hari kedua dan ketiga
3. Air Mineral 1 botol / hari / orang
4. Akomodasi di Heryon Hotel
5. Tour Leader dari Jakarta
6. Tiket PP Kereta Api Bengawan (Pasar Senen – Lempuyangan – Pasar Senen)
Excluded
BIAYA TOUR TIDAK TERMASUK
1. Biaya Deviasi, jika ada peserta yang akan melakukan perpanjangan masa tinggal
2. Optional Tour di luar Jadwal Tour
3. Tiket spot foto yang ada di dalam objek wisata dan lain lain selain tiket masuk
4. Kelebihan bagasi / Overtime tambahan pemakaian Bus
5. Tipping Guide + Driver
6. Test Antigen